Perbedaan PGA dan LGA


Perbedaan PGA dan LGA

Asaalamu’alaikum/Salam Sejahtera buat Sahabat Galery catatan semua!!! Gak bosen2 kan ngebaca postingan demi postingan kami!!! Nah kali ini Galery catatan akan menjelaskan tentang perbedaa PGA dan LGA yang keduanya merupakan tipe/jeniskoneksi pada processor yang mana keduanya tersebut akan kami jelaskan satu persatu! Mungkin ada para sahabat galery catatan yang masih belum mengetahuinya atau hanya mau menambah referensi silahkan disimak dibawah ini : 



 1.     PGA (Pin Gird Array)

PGAmerupakan singkatan dari Pin Grid Array, yaitu tipe koneksi pada prosesor yang secara fisik berupa deretan pin yang tersusun sedemikian rapi dan teratur yang tertancap pada permukaan chip prosesor, yang sengaja didesain untuk dipasangkan pada soket yang kompatibel (pasangannya) pada mainboard. Pin-pin tersebut membentuk matriks 2 dimensi. Susunan, letak dan jarak antar pin sama persis dengan susunan, letak, dan jarak antar lubang yang terdapat pada soket. Bentuk pin-pin pada desain tipe PGA bisa menghasilkan koneksi yang kurang sempurna prosesor dengan motherboard, karena lubang-lubang yang terdapat pada soket prosesor kurang menjamin sistem kontak (sentuhan) yang sempurna antara permukaan pin itu sendiri dengan jalur-jalurnya dimotherboard. Koneksi tidak sempurna ini bisa terjadi diakibatkan oleh posisi pin membengkok atau tidak lurus lagi. Bengkoknya/tidak lurusnya pin tersebut bisa dikarenakan oleh sistem pemasangan yang kurang tepat (ceroboh), seringnya melepas pasang Processor dari/ke soket, sentuhan/tekanan jari ke pin yang terlalu keras, atau mungkin sebab-sebab yang lain.


2.     LGA (Land Grid Array)

Sedangkan untuk LGA (Land Grid Array) adalah tipe koneksi pada prosesor yang tidak memiliki pinsama sekali sebagaimana PGA, akan tetapi tipe LGA ini memiliki landasan untuk koneksi dengan pin-pin yang yang terdapat pada soket prosesor dimotherboard. Secara elektris, LGA memberikan performa yang sangat lebih baik karena desain koneksi tipe LGA mampu memberikan distribusi power ke prosesor yang lebih bagus dibandingkan desain koneksi tipe PGA. Model LGA menjamin akurasi antar titik pin pada soket di motherboard dengan titik koneksi dipermukaan mikroprosesornya. Sehingga koneksi antar motherboard dengan prosesornya terjadi lebih sempurna, tidak seperti tipe PGA sebagaimana yang telah dijelaskan di atas tadi. Dan juga mikroprosesor tipe LGA memiliki sistem transfer/penyebaran panas yang lebih baik dari pada mikroprosesor tipe PGA.

Perkembangan generasi Motherboard jenis LGA dimulai sekitar tahun 2005 dan masih bertahan hingga sekarang. Hal ini mungkin cukup beralasan. Pada Motherboard socet LGA berkekuatan hantar konektor lebih sempurna, kemudian mampu mengurangi suhu panas pada pprocessor dan motherboard pada sebuah komputer.

Nah cukup sekian dulu informasi dari kami Galery catatan semoga artikel/potingan tentang “Perbedaan LGA dan PGA” semoga bisa membantu para sahabat dalam memperoleh ilmu teknologi pada khususnya!!!!

N jangan lupa comennya ya !!! sekalian klik iklan yang ada di blog ini!!! Kami tidak bisa membalas kebaikan para sahabat semoga tuhan yang membalasnya!!!!!! Terimaksih…..!!!

Terima Kasih Atas Kunjungan Anda
Judul: Perbedaan PGA dan LGA
Ditulis Oleh https://galerycatatan.blogspot.com/
Jika mengutip harap berikan link yang menuju ke artikel Perbedaan PGA dan LGA ini. Sesama blogger mari saling menghargai. Terima kasih atas perhatiannya

Bagikan Artikel Ini :

2 komentar:

  1. Saya mau tanya bagaimana cara mengetahui komputer jenis LGA ?

    BalasHapus
    Balasan
    1. pakek CPUZ
      https://app.box.com/s/l3q8ehlgprnm5uousxte

      Hapus

Semoga artikel ini bermanfaat bagi para saahabat semua. Kami berharap anda dapat memberikan komentar, namun tolong agar menggunakan bahasa yang etis. terima kasih!!!

 
StatsCrop
Page Rank Checker
My Ping in TotalPing.com