Mengganti Font Calibri (Default) Pada Microsoft Word

Mungkin para sahabat GaleryCatatan bingung gimana cara mengganti Font default (Calibri) pada MS Word yang selalu saja muncul ketika membuat dokumen baru pada Microsoft Office Word, Ok gak usah bingung langsung saja disimak berikut ini :

Cara mengganti jenis dan ukuran font default yang biasa dipakai di Microsoft Word, Sahabat bisa melakukannya dengan langkah dibawah ini
  1.   Pertama buka menu ribbon home
  2. Kemudian pada grup styles, cari style Normal lalu klik kanan pada style tersebut
  3. Setelah itu pada popup menu yang muncul, klik item modify
  4. Selanjutnya pada dialog Modify Style ganti jenis huruf (font) serta ukurannya. Misalkan font diganti dengan Times New Roman dengan ukuran 12 poin. Bila perlu gantikan pula warna huruf default pada dokumen anda menjadi Automatic atau warna lain pilihan anda.
  5. Kemudian pada bagian bawah dialog, pilih opsi New documents based on this template.
  6. Setelah itu klik tombol OK untuk menyimpan konfigurasi font dokumen anda.
  7. Huruf yang ada dalam dokumen anda akan langsung diganti sesuai dengan pilihan anda. Selain itu, bila anda membuat dokumen baru maka akan digunakan jenis dan warna font yang telah anda pilih, font Times New Roman, ukuran 12 poin, warna Automatic
Selamat mencoba dan berkreatifitas! Salam dari kami Galery Catatan


Info GTK Untuk Sementara di Tutup dan Informasi Bagi Dapodik yang Bermasalah

Info GTK Untuk Sementara di Tutup dan Informasi Bagi Dapodik 
yang Bermasalah

Parasa Sahabat Galery Catatan yang Kami hormati, berhubung semakin dekatnya waktu cut-off Dapodik, Sebagian besar banyak PTK yang merasa datanya belum tampil di Info GTK,  mulai satuan PAUD sampai DIKMEN. Apa penyebab masalah tersebut?

Berikut ada tampilan warning atau Peringtan dari Admin Pusat Pengelola Server Info GTK untuk dicermati secara seksama.

WARNING INFO GTK TENTANG DAPODIK

Info GTK diakses tanggal 11 Juni 2016, Jam 21.00 wib
“Mengingat banyaknya data dapodik dari sekolah yang tidak valid, maka layanan ini kami tutup. Selanjutnya untuk informasi validitas data bisa menghubungi operator sekolah dan dinas masing-masing.
Pemilik data harus bertanggung jawab terhadap datanya dan memastikan setiap item yang dientri harus benar.  Seperti NUPTK, Nama, Tanggal Lahir, Nama Ibu kandung, Sekolah Induk, Pembelajaran dsb.
Perbaikan data hanya bisa dilakukan melalui dapodik disekolah masing-masing” 

Catatan di atas merupakan hal – hal yang perlu diperhatikan, sudah sangat jelas sekali, bahwa saat ini semua data yang belum beres atau yang bermasalah, pastikan sudah dimasukkan dengan baik pada aplikasi dapodiknya dan segera berkoordinasi dengan Dinas Setempat yang memegang wewenang tentang pengelolaan DAPODIK.

Untuk yang sudah merasa entry datanya dengan valid dan benar dan sudah melakukan sinkronisasi sampai selesai silahkan para sahabat Galery Catatan tinggal tunggu dan selalu update infonya dari Dinas Pendidikan setempat yang memegang kendali tentang dapodik selama info GTK Offline.

Semoga postingan ini bermanfaat, dan budayakan entry data secara mandiri agar semua data yang dientry dipastikan sudah benar dan valid.

sumber :"http://artikelpaud.com/info-gtk-sementara-tutup-dan-catatan-bagi-dapodik-yang-belum-beres/"